Rabu, 07 November 2018

Konfigurasi file screening Management di FSRM

Assalamualaikum wr.wb

File Screening adalah sebuah Tool dalam File Server Resource Manager yang berfungsi untuk melakukan Filtering, sampai ke monitoring file-file yang masuk ke Suatu folder sharing.


Langkah-langkah:

1.) Buka server Manager, klik pada Tools kemudian pilih File Server Resource Manager .


2.) Selanjutnya klik File screening Management, pilih File Groups, kemudian klik kanan file tersebut dengan memilih Create File Group.



3.) Isikan pada File group name misal Test Hafid Screening untuk nama filenya.  Selanjutnya saya akan melakukan Block ekstensi file *.exe , serta memperbolehkan file berekstensi *.txt caranya itu untuk menambahkan yang di Include masukan Ekstensi file yang dipilih pada Bagian Files to Include lalu klik Add untuk menambahkan Ekstensi tadi.  Sedangkan untuk menambahkan yang di Exclude masukan Ekstensi file yang dipilih pada Bagian Files to Exclude lalu klik Add. Klik OK untuk menyimpan Konfigurasi Group yang sudah dibuat tadi.



4.) Selanjutnya jika kalian kembali ke FSRM di bagian File Group yang baru dibuat tadi akan terlihat. gambarnya seperti di bawah ini.




5.) Untuk membuat File screen Templates baru anda bisa mengklik kanan pada file tersebut lalu pilih Create File Screen Templates.



6.) Maka akan muncul Pop up. klik pada bagian Settings kemudian isi kan Template name sesuai yang anda inginkan, lalu pada  screening type pilih Active Screening.  setelah itu file blok pilih sesuai group yang sudah di daftarkan sebelumnya.



7.) Selanjutnya pada bagian Event log. pada tab ini kita bisa mengatur apakah sistem akan melakukan warning/ peringatan ke Event Log dengan mencentang "Send warning to event log". kalau sudah klik OK untuk menyimpan Template yang sudah dibuat.



8.) Maka anda akan bisa melihat Template tersebut sudah jadi seperti gambar di bawah ini.



9.) Selanjutnya membuat File screening dengan cara klik kanan pada File screening lalu pilih Create file screen.




10.) Maka akan muncul Pop up. klik pada Browse untuk menentukan lokasi Folder (path) yang akan di screening. kalau sudah klik Create untuk menyimpan konfigurasi File Screen yang di buat.



11.) Gambar di bawah ini adalah File screening yang sudah di buat.


Verifikasi

A.) File tersebut tidak bisa dipindahkan ke folder "New folder" karena folder tersebut tidak menerima file berekstensi *.exe



Melalui client


B.) Pada gambar di bawah ini adalah File yang di izinkan dalam hal ini yang berektensi *.txt dapat diterima di folder tersebut.





C.) Kembali lagi ke server Manager lalu pilih tab Tools kemudian pilih Event viewer. ketika file event viewer sudah dibuka pilih windows log lalu buka Application kemudian cari warning FSRM.



Sekian itu saja ilmu yang saya berikan, semoga bermanfaat.

Apabila penyampaian ilmu nya ada yang kurang jelas ,kurang lebihnya saya mohon maaf .


TERIMA KASIH


Wassalamualaikum wr.wb

0 komentar:

Posting Komentar